Description longue |
Mengetahui kondisi mobil sebelum kunci mobil diberikan adalah hal paling penting ketika memilih rental mobil Bekasi. Anda wajib menanyakan dan teliti pada kondisi mobil yang akan Anda gunakan tersebut.
Supaya jika memang ada kekurangan pada mobil, Anda bisa langsung meminta ganti mobil yang memang layak pakai. Misalnya saja body yang baret hingga kondisi ban juga mesinnya.
Agar ketika dijalan tak terjadi hal-hal yang tak diinginkan, misalnya saja bila mobil mogok karena mesin yang sebetulnya tak layak jalan. Jika mobil sudah Anda pakai dan mengalami kerusakan, itu akan menjadi tanggungan Anda sebagai penyewa.
Jadi selalu teliti dan tanyakan kondisi mobil tersebut dengan jelas, supaya Anda tak akan dirugikan. Sudah mahal-mahal rental mobil Surabaya ternyata rusak dijalan, ‘kan liburannya jadi gak asyik.
Jangan lupa juga untuk menanyakan fasilitas yang Anda peroleh apa saja dengan harga sewa mobil tersebut. Apakah rental mobil lepas kunci tanpa supir, plus supir hingga paket sewa plus bahan bakarnya sekalian. Tanyakan dengan jelas fasilitas apa saja yang akan Anda dapat agar tak terjadi kesalah pahaman.
|